Minggu, 31 Maret 2013

Jika merasakan kurikulum 2013.

Sebelumnya saya belum mengetahui kalau tahun 2013 ini Menteri Pendidikan telah merubah kurikulumnya dari tingkat SD sampai SMA/SMK dari tahun yang lalu. Kurikulum di tingkat SMA yaitu :
1. Tidak ada penjurusan.
       Menurut saya sih sebenarnya nyaman nyaman saja karena semua mata pelajaran bisa diketahui sampai kelas 3 nantinya. Namun kerugiannya murid bisa capek dengan 3 tahun yang banyak pelajarannya. 
2. Penjurusan sesuai minat.
       Menurut saya, itu enak sekali karena bisa fokus dengan satu pelajaran yang diminatinya hingga 3 tahun kedepan dan tidak membebani otak dengan mata pelajaran yang banyak. 
3. Pramuka menjadi ekskul wajib.
       Sebenarnya bagus supaya murid menjadi disiplin dengan diajarkan Peraturan Baris-Berbaris. Namun yang tidak enaknya tidak bisa memberi kesempatan bagi ekskul yang lainnya sehingga murid bisa bosan dengan ekskul yang monoton saja.
4. 20 paket soal UN.
       Hmmm gakira-kira kalo saya bisa merasakan UN kaya gitu. tapi, kalo saya belajar dengan sungguh-sungguh saya pasti bisa.

langsung kesimpulannya aja. jika saya merasakan kurikulum tahun 2013 ada sukanya ada dukanya. sukanya mungkin lebih enteng membawa tas kesekolah dan tidak berat lagi. pelajaran lebih tidak membebani otak lagi dengan banyak tugas ini itu. dukanya mungkin tidak merasakan penjurusan seperti tahun tahun yang lalu.

Film yang disukai - 5cm


Kali ini saya mau cerita lagi nih tentang film yang saya sukai, pantengin ya!
Judul filmnya 5cm. pasti udah pernah nonton filmnya  kanya?:)) nah…..saya disini mau certain lagi.


Genta (Fedi Nuril), Arial (Denny Sumargo), Zafran (Herjunot Ali), Riani (Raline Shah) dan Ian (Igor Saykoji) adalah lima remaja yang sudah bersama-sama selama sepuluh tahun. Mereka mempunyai karakter sifat yang berbeda-beda. Genta mempunyai sifat jiwa memimpin diantara mereka berempat, sedangkan Arial mempunyai badan yang berbidang atau biasa dibilang macho hobinya senang sekali berolahraga tetapi anehnya Arial sangat canggung untuk berkenalan dengan wanita. Ian mempunyai badan yang besar subur dan penggemar indomie serta bola dan paling telat wisuda karena skripsi yang dikerjakan sama Ian salah terus. Zafran yang puitis, sedikit gila namun apa adanya, idealis, agak narsis, dan memiliki bakat untuk menjadi orang terkenal. Riani yang merupakan gadis cerdas, cerewet, dan mempunyai ambisi untuk cita-citanya. Ada pula Dinda (Pevita Pearce) yang merupakan adik dari Arial, seorang mahasiswi cantik yang sebenarnya dicintai Zafran.
Selama mereka bermain bersama-sama seperti biasa. Suatu hari Genta merasa jenuh dengan persahabatan mereka lalu dia mengusulkan untuk berpisah, tidak saling berkomunikasi satu sama lain selama tiga bulan lamanya. Awalnya teman yang lainnya merasa tidak setuju karena mereka tidak mau kehilangan teman-temannya namun Genta meyakinkan teman-temannya hanya sementara dan tidak berteman dengan orang yang itu-itu aja, Genta ingin mereka lebih bersosialisasi dengan teman satu kampus atau kantor yang lainnya. Lalu setelah tiga bulan Genta mempunyai rencana untuk berkumpul dan merayakan pertemuan mereka dengan sebuah perjalanan penuh impian dan tantangan

Selama mereka berpisah tiga bulan, Ian beserta yang lainnya merasa sangat kesepian dan kangen dengan kebiasaan yang selalau dilakukan oleh mereka. Genta sibuk dengan meeting kantor disana-sini. Arial sibuk dengan fitnesnya yang biasa sendirian ngelakuinnya. Namun, ditempat fitnes Arial dikagetkan dengan seorang cewek cantik yang ingin berkenalan dengannya namun Arial sangat canggung untuk berkenalan dengan wanita itu lalu Arial diam saja, si cewek merasa aneh karena tidak ditanggapi oleh Arial, lalu si cewek pun pergi dan Arial pun menyesali karena dia tidak mengiyakan perkenalan yang diajukan si cewek itu. Lalu Zafran seorang cowok puitis yang membuat rekaman beserta puisi-puisinya untuk dijual dan menjadi seorang yang terkenal tidak didukung oleh mamanya karena tidak ada gunanya. Riani pun sibuk dengan kantornya juga.

Setelah tiga bulan mereka bertemu di salah satu stasiun yang ada di Jakarta untuk melakukan perjalanan yang sudah direncanakan oleh Genta yang tidak diketahui oleh teman-teman yang lainnya. Setelah naik kereta Ian, Zafran, Arial, Riani, dan Dinda bertanya-tanya dan penasaran sebenarnya mereka akan melakukan perjalanan kemana? Genta hanya menjawab “ lihat saja nanti pasti bakalan seru deh ”. setelah mereka melewati perjalanan yang cukup panjang, mereka sampai di stasiun yang ada di Yogyakarta dan mereka melakukan perjalanan kembali ke Gunung Semeru.
 “Sebuah perjalanan hati demi mengibarkan sang saka merah putih di puncak tertinggi Jawa pada tanggal 17 Agustus. Sebuah perjalanan penuh perjuangan yang membuat mereka semakin mencintai Indonesia. Petualangan dalam kisah ini, bukanlah petualangan yang menantang adrenalin, demi melihat kebesaran sang Ilahi dari atas puncak gunung. Tapi petualangan ini, juga perjalanan hati. Hati untuk mencintai persahabatan yang erat, dan hati yang mencintai negeri ini.
Segala rintangan dapat mereka hadapi, karena mereka memiliki impian. Impian yang ditaruh 5cm dari depan kening.”
Kata-kata motivasi dari film ini:
“ semua mimpi-mimpi kamu, cita-cita kamu, keyakinan kamu, apa yang kamu kejar, taruh disini didepan kening.biarkan dia menggantung, mengambang 5 centimeter di depan kening kamu”

Cuma kaki yang akan berjalan lebih jauh dari biasanya, tangan yang akan berbuat lebih banyak dari biasanya, mata yang akan menatap lebih dari biasanya, leher yang akan lebih sering melihat ke atas lapisan tekad yang seribu kali lebih keras dari baja, dan hati yang akan bekerja lebih kerasdari biasanya, serta mulut yang akan selalu berdoa…. Percaya 5 centimeter di depan kening kamu”

Mungkin beberapa motivasi tersebut bisa memotivasi diri kita untuk menjadi lebih baik lagi dan apa yang ingin kita impikan bisa terkabulkan. Amin Ya Rabb.

Dan selain ceritanya bagus dan latar yang digunung semeru yang sangat indah menjadi semakin menambah niat saya ingin kesana serta selain itu persahabatan yang dibentuk oleh mereka berlima menginspirasikan saya tentang persahabatan itu sendiri. Dan saya berharap persahabatan saya dengan sahabat-sahabat saya bisa terjalin layaknya seperti itu bahkan berharap lagi bisa lebih. Amin..
Demikian cerita dari saya.

Jumat, 01 Maret 2013

Jawaban Essay UH 2 -Pendapatan Nasional

  1. Untuk apa ya pendapatan nasional harus dihitung ?
  2. Bagaimanakah pendapatan perkapita Indonesia ? Coba cari data di internet dan beri penjelasan tentang pendapatmu!
  3. Carilah perbandingan perndapatan perkapita negara-negara di ASEAN (Jangan lupa cantumkan sumbernya), lalu berikan analisanya !
  4. Jelaskan hubungan pendapatan nasional, jumlah penduduk, dan pendapatan per kapita.
Jawaban :
1. Untuk mengetahui pendapatan dari suatu negara secara keseluruhan.

2. Pendapatan perkapita di Indonesia berpotensi meningkat dua kali lipat dalam lima tahun karena perubahan    konsumsi ke investasi serta pendapatan kelas menengah.

3. Negara Singapura masih menjadi negara dengan pendapatan perkapita tertinggi di ASEAN dengan US$ 57,238, disusul dengan Brunei dengan pendapatan US$ 47,200. Di urutan ketiga Malaysia dengan pendapatan perkapita US$ 14,603. Di urutan keempat Thailand dengan pendapatan perkapita US$ 8,643. Disusul Indonesia dengan pendapatan perkapita US$ 2,435. Diurutan keenam Philippines dengan pendapatan perkapita US$ 3,725. Vietnam berada diurutan selanjutnya dengan pendapatan perkapita US$ 3,123. Di urutan kedelapan, laos dengan pendapatan perkapita US$ 2,435. Burma berada pada urutan ke sembilan dengan pendapatan perkapita US$ 1,900. sedangkan negara Kamboja menjadi negara dengan pendapatan perkapita terendah di ASEAN.

sumber : http://en.wikipedia.org/wiki/List_of_countries_by_GDP_(PPP)_per_capita


4. Pendapatan perkapita didapatkan dari Pendapatan Nasional. Pendapatan Nasional didapatkan dari pendapatan para penduduk. Jika Pendapatan Penduduk turun maka Pendapatan Perkapita ikut turun dan Pendapatan Nasional ikut turun.